HADIAH PAHALA AMALAN REKAYASA

Harga: Rp 50.000,-
Penulis: Muhammad Ali Wari
Penerbit: Bandar Publishing
Tebal: 296 Halaman
Ukuran: 14 x 19 cm
Terbit: 2010
Kategory: Agama

Buku ini memfokuskan perhatian untuk menjawab pertanyaan, yang secara sederhana dapat dirumuskan menjadi: dapatkah seseorang memindahkan pahala dari amalan (ibadah) yang dia kerjakan kepada orang lain. Sebuah pertanyaan yang sehetulnya bukan hal baru dalam khazanah pemikiran Islam. Seperti terlihat melalui kutipan-kutipan dalam buku ini, masalah tersebut sudah didiskusikan sejak masa Sahabat Rasulullah dahulu, dan terus berlanjut sampai kepada periode para imam mazhab, dan masih tetap ditemukan dalam uraian para murid dan penerus mefreka, serta terus didiskusikan secara hangat sampai ke zaman sekarang ini.

Karena merupakan masalah lama yang terus didiskusikan, sering sekali argumen, dalil, jalan pikiran dan jalan keluar yang ditawarkan hanya merupakan pengulangan, sehingga tidak berhasil membuka atau menambah wawasan baru. Oleh karena itu buku ini mencoba menyajikan wacana yang telah berkembang itu dalam kemasan baru yang spesifik agar secata kritis dapat ditelaah  pembaca.  Ada dugaan pengajaran dan pengembangan serta keyakinan tentang adanya hadiah pahala bukanlah bagian atau pengaruh langsung dari pengajaran atau pembacaan atas kitab fikih, boleh jadi ia muncul karena pengaruh tarikat (thariqat), dalam hal ini amalan-amalan yang bersumber kepada ajaran tarikat.


Kategori