DASAR-DASAR ILMU HUKUM

Harga: Rp 30.000,-
Penulis: pprof. Chainur arrasjid, SH
Penerbit: SINAR GRAFIKA
Tebal: 168 Halaman
Ukuran: 14 x 21 cm
Terbit: 2008
Kategory: Pendidikan

Buku ini menyajikan materi tentang dasar-dasar ilnu hukun yang meliputi dua bagian. Bagian pertama tentang manusia dan masyarakat dalam  kaitannya dengan hukum. Bagian kedua tentang berbagai aspek hukum’yang meliputi pengertian dan tujuan hukum, sumber hukum, penemuan hukum dan interpretasinya, penggolongan hukum, serta hukum dan hak.

Materi hukum dari berbagai sumber bahan yang tersusun secara sederhana, praktis, dan sistematis tersebut memudahkan para mahasisWa mempelajari ilmu hukum pada tingkat dasar untuk ditingkatkan pada tingkatan hukum berikutnya. Kesederhanaan, kepragmatisan, dan kesistematisan tersebut merupakan ciri khas buku ini.

Prof. H. Chainur Arrasjid, S.H. lahir di LhokSeumawe 23 Maret 1940, putra almarhum Mahmun Arrasjid dan Hj. Fatmah Nasution. sejak tahun 1963 ia telah bertugas sebagai asisten dosen di Fakultas Hukum USU di Medan dan diangkat menjadi guru besar pada bulan Desember 1991. Dengan tetap sebagai pengajar di Fakultas Hukum USU, penulis sejak tahun 1978 sampai dengan tahun 1983 diangkat menjadi Sekretaris, dan selanjutnya menjadi Koordinator Kopertis Wilayah 1 yang meliputidaerah Sumatera Utara, Aceh, Sumatera Barat, dan Riau sampai deng an tanggal 20 Desember 1991. Kemudian penulis dipercayakan menjadi Kepala Kantor Wilayah Depdikbud (Kakanwil)  Provinsi Sumatera Utara sejak 20 Desember 1g91 sampai dengan 15 Mei 1996. Di Fakultas Hukum USU penulis mengajar mata pelajaran pengantar ilmu hukum, di samping mata pelajaran hukum perburuhan dan di jurusan pidana mengajar mata pelajaran psikologi kriminil. selanjutnya penulis sering mengikuti seminar-seminar baik’di dalam maupun di luar negeri.


Kategori